🎮 Turnamen Mobile Legends

Gabung di ajang kompetitif yang seru dan penuh sportivitas. Total hadiah Rp3.000.000 untuk 3 pemenang utama.

  • Pendaftaran: Gratis — dibuka sekarang
  • Slot: 64 tim (single elimination, BO3)
  • Mulai: 28 Oktober — 3 match tiap malam setelah Isya

🌱 Visi & Misi

Visi: Menjadi wadah kreatif dan positif bagi generasi muda untuk berkembang dalam esports sambil menanamkan akhlak mulia.

Misi:

  • Menciptakan ruang tongkrongan yang nyaman, santai, dan aman.
  • Mengajak anak muda berkompetisi sehat, disiplin, dan menjunjung sportivitas.
  • Memberikan pengalaman esports yang profesional namun tetap mendidik.
  • Menumbuhkan budaya komunikasi santun dan saling menghargai.

📜 Aturan Pendaftaran & Pertandingan

  • Pendaftaran gratis untuk tim dengan 5 pemain inti (max 2 cadangan).
  • Data tim wajib lengkap & valid; nama tim/nickname wajib sopan (tanpa SARA/pornografi/ujar kebencian).
  • Kata-kata jorok/misuh: toleransi 10 kali sepanjang turnamen; lebih dari itu → diskualifikasi.
  • Wajib hadir 15 menit sebelum jadwal; terlambat 10 menit → WO.
  • Keputusan panitia bersifat final & tidak dapat diganggu gugat.
Setup panggung dan layar
Area penonton lesehan nyaman